Assalamu'alaikum WR. WB
Hai sobat sekalian bagaimana kabarnya? semoga diberikan kesehat dan rezeki yang melimpah AMIIN, dalam menyelesaikan perkuliahan tentunya harus melakukan penelitian, bisa disebut dengan KTI, Skripsi atau Tesis. di sini saya akan membagi sedikit pengalaman atau ilmu dalam penyusunan KTI atau Skripsi agar disetujui oleh dosen pembimbing. Dalam topik kali ini saya akan meringkas sedikit tentang cara pembuatan BAB V dalam BAB ini biasanya memiliki Data Umum dimana dilakukan misalnya keadaan goegrafis dan penelitian keadaan demografis, hasil penelitian dan pembahasan. Untuk lebih jelas ayo simak artikel saya dibawah ini.... cekkidot...
BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Pada bagian ini merupakan BAB 5 karya tulis ilmiah atau skripsi yang memaparkan hasil penelitian secara objektif. Pada tahap ini alisa dilakukan dengan membaca dan menerjemahkan hasil penelitian diatas secara objektif dan sistematis topik demi topik. Pembuktian bahwa hasil lapangan yang didapat dari wawancara, observasi sangat perlu ditekankan dan juga disesuaikan dengan instrumen penelitian (Kuesioner, Check list dan sebagainya).
Hasil penelitian disajikan secara sistematis, mulai dari umum kemudian mengarah pada penyajian yang mendukung hipotesis/hipotesa yang telah ditetapkan atau permasalahan yang diteliti. Biasanya bagian awal merupakan gambaran umum lokasi penelitian (data geografis, data demografis), juga membahas data tentang karakteristis responden dalam bentuk tabel distribusi umur, tabel distribusi jenis kelamin, tabel distribusi pendidikan terakhir, tabel distribusi jenis pekerjaan, tabel distribusi sarana dan prasarana yang ada dilokasi penelitian. Kemudian hasil berikutnya merupakan hasil-hasil yang bersifat khusus seperti tujuan penelitian yang telah ditetapkan sebelumnya dalam BAB I (penempatannya harus sistematis sesuai tujuan penelitian).
Pembahasan Merupakan kegiatan mencari solusi masalah yang ditemukan dalam penelitian tersebut. Biasanya membandingkan hasil-hasil penelitian dengan teori-teori atau hasil penelitian sebelumnya yang telah diuraikan dalam BAB II, yang perlu diingat bahwa pembahasan merupakan hasil sintesa atau analisis penulis terhadap hasil penelitian yang ditemukan, tentu saja kajian ini dengan memperhatikan atau mempertimbangkan kajian literatur (teori-teori, hasill penelitian atau pendapat para ahli). Dan juga perlu dipahami bahwa pembahasan tersebut BUKAN merupakan rangkaian dari hasil-hasil penelitian yang telah diuraikan sebelumnya.
Terakhir pada pembahasan penulis harus mengutarakan pendapatnya tentang masalah tersebut setelah melakukan perbandingan seperti diutarakan diatas, kemampuan mengutarakan analisa penulis sangat penting dalam pembahasan ini, disinilah kemampuan teoritis dan praktis lapangan dipadukan.
Terimakasih Semoga bermanfaat.....
Apabila jika ada kekurangan dan ingin penjelasan lebih jelas sejelas-jelasnya bisa hubungi kontak atau email langsung ke email saya dan bisa juga tingalkan komentar di halaman ini...
Berbagi ilmu adalah pahala yang akan selalu mengalir sampai kapanpun dan dimanapun kita berada di dunia maupun diakhirat, maka dari itu saya akan membagikan semua ilmu yang pernah saya pelajari dan saya ketahui di saat masih kuliah....
Terus ikuti blog saya karena disini saya akan terus membagi semua ilmu yang saya ketahui dalam perkuliahan dari mulai dasar sampai ketingkat yang lebih tinggi, dan lebih sulit tentunya dan semoga sobat semua juga bisa mengaplikasikannya di perkuliahan atau dikehidupan sehari-harinya demi menciptakan kepribadian yang berkualitas dan profesional.
Untuk BAB I, BAB II, BAB III, BAB IV dan Cara penulisan Lainya bisa baca link di bawah ini atau bisa kunjungi di pada menu blog di samping kanan anda atau di badan halaman blog saya...
Baca Juga:CARA MEMBUAT BAB I PENDAHULUAN (LATAR BELAKANG ) DALAM PENYUSUNAN KTI/SKRIPSI YANG BAIK DAN BENAR
Baca Juga:98 Judul Karya Tulis Ilmiah (KTI) dan Skripsi Kesehatan Lingkungan dan Kesehatan Masyarakat Terbaru
\
No comments:
Post a Comment